Laporan Wartawan Grid.ID, Dianita Anggraeni
Grid.ID - Devi Kinal Putri atau yang dikenal dengan Kinal JKT48 mengumumkan kelulusannya dari grup pada acara Dirimu Meldody JKT48 Handshake Festival di Balai Sudirman, Minggu (25/3/2018).
Kapten Tim J JKT48 itu mengaku alasannya mundur dari grup karena ia merasa JKT48 butuh wajah atau era baru, melihat Kinal merupakan dari generasi pertama.
Lalu setelah lulus atau tidak lagi bersama dengan JKT48, apa yang akan dilakukan perempuan berusia 22 tahun itu?
(BACA: Jalani LDR Selama 41 Hari dengan Randy Martin, Cassandra Lee Tak Khawatir )
Apakah ia ingin melanjutkan pendidikan S2 atau menjadi seorang guru bahasa Jepang karena ia lulusan Sastra Jepang?
Kinal pun mengaku belum kepikiran ke arah sana.
"S2 belum kepikiran sih, karena biasanya kuliah sambil kerja kepengennya tuh cuma kerja doang atau istirahat dulu karena bingung mau ambil apa S2nya."
(BACA: Salut, 3 Orang Tak Saling Kenal Pertaruhkan Nyawa untuk Selamatkan Pria yang Nyaris Tenggelam)
"Kalo ngajar kebetulan juga selama ini aku jadi guru, ikut magang jadi translator tapi yang gitu-gitu (jadi guru) belum dipikirin sih karena aku pengennya buat JKT48 dulu," ungkap Kinal yang Grid.ID temui usai acara handshake tersebut.
Tetapi diakui Kinal, ia ingin coba membuat sebuah bisnis.
"Memang aku suka bisnis. Mau coba buat bisnis. Kebetulan sudah ketemu teman yang suka hal sama seperti itu. Mau coba buat bisnis snack, tapi doain ya soalnya deg-degan gitu deh," tuturnya.
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Penulis | : | Atikah Ishmah W |
Editor | : | Atikah Ishmah W |