Grid.ID - Memasak menjadi salah satu kegiatan rutin yang dilakukan di rumah.
Bagi sebagian besar perempuan, memasak tak hanya menjadi hobi tapi juga kebutuhan untuk keluarga.
Namun, tak jarang pula kamu merasa malas memasak karena waktu yang dibutuhkan serta kondisi dapur yang menjadi kotor setelahnya.
Jika kamu masuk orang yang tak ingin terlalu lama berada di dapur, sebaiknya coba tiru beberapa kiat di bawah ini.
Beberapa cara ini akan membuatmu lebih bisa menghemat waktu memasak, sehingga dapat mengerjakan tugas rumah yang lain.
1. Siapkan bahan untuk seminggu
Pilih satu hari dalam seminggu yang memungkinkanmu bisa meluangkan banyak waktu di dapur.
(BACA : Beredar Video Seorang Bocah 3 Tahun Ditangkap Pasukan Israel, Alasannya Sungguh Tak Terduga)
Ini mungkin terdengar aneh, tapi sebenarnya cukup ampuh.
Alih-alih menghabiskan waktu selama 30 menit di dapur hanya untuk memasak beberapa menu makanan, lebih baik berada di dapur selama 40 menit untuk masakan seminggu.
Kamu bisa memulai dengan memotong bahan-bahan yang sekiranya paling sering digunakan seperti bawang, cabai, dan daun bawang.
Di samping itu, juga bisa meracik bumbu masakan untuk persediaan selama beberapa hari.
Penulis | : | Linda Fitria |
Editor | : | Linda Fitria |