Laporan Wartawan Grid.ID, Dianita Anggraeni
Grid.ID - Putri Marino kembali dalam film terbarunya berjudul 'Jelita Sejuba'.
Di film tersebut ia berperan sebagai Sharifah, yaitu perempuan asal Natuna, Kepulauan Riau.
Sharifah sendiri diceritakan dalam tiga fase, yaitu menjadi perempuan polos, menjadi istri seorang prajurit tentara yang diperankan oleh Wafda Saifan Lubis, dan menjadi seorang ibu.
(Relationship Goals, Putri Marino dan Chicco Jerikho Tampil Kompak dan Fashionable Saat Photoshoot)
Putri Marino pun menceritakan karakternya tersebut saat ditemui Grid.ID usai press screening film 'Jelita Sejuba' di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (3/4/2018).
"Karakter Sharifah di sini menurut aku kompleks banget karena di sini Sharifah memainkan tiga fase."
"Dari dia masih naif, ceria, yang enggak tahu apa-apa cuma tahu tentang Natuna, sekolah masih lugu.”
“Setelah itu masuk fase di mana dia menjadi seorang istri, dia menikah dengan Jaka yang pacaran baru sebulan tapi dia yakin sama Jaka. Akhirnya menikah."
"Dan fase ketiga akhirnya dia menjadi seorang ibu. Seorang ibu yang harus membesarkan anaknya sendiri yang memang enggak sama suami, suaminya bertugas di luar negeri, luar kota," jelas Putri Marino panjang lebar.
Menjalani tiga fase dalam satu film tersebut sempat membuat istri Chicco Jerikho itu merasa stres.
3 Tahun Menghilang, Li Ziqi Akhirnya Comeback, Ini 5 Fakta Sang YouTuber Cantik Nomor 1 di China dan Alasan Sempat Hiatus
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |