Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Sarah Nurhayati
Grid.ID – Menyambut ulang tahun pernikahan yang berusia genap tujuh tahun beberapa waktu lalu, Diva Indonesia, Krisdayanti, mendapatkan hadiah yang tak terduga dari sang suami, Raul Lemos.
Bukan berupa barang, namun dirinya diberikan hadiah berupa operasi lasik sugery.
Pasalnya selama 32 tahun ke belakang, wanita kelahiran Batu, Malang ini melihat dengan menggunakan alat bantu seperti kacamata dan kontak lensa.
(Lama Tak Terlihat, Penampilan Terbaru Mantan Istri Raul Lemos Bikin Pangling!)
"Selama 32 tahun saya pake kacamata dan kontak lens itu tiba-tiba saya dapat hadiah besar di hari ulang tahun pernikahan saya ke-7 pada tanggal 20 Maret 2018 minus saya sudah 0 jadi itu hadiah yang luar biasa buat saya," ungkap Krisdayanti saat ditemui Grid.ID di Pelataran Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (10/4/2018).
Awalnya Krisdayanti memiliki minus 5,50 tapi setelah menjalani operasi yang memakan waktu keseluruhan selama 3 hari di Singapura, tepat pada hari pernikahannya 20 Maret 2018 kemarin, minusnya dinyatakan 0 atau matanya kembali normal.
"Prosesnya saya 3 hari harus take out kacamata dan lensa. Saya jadi kayak turis di Singapore, saya lihat jalanan saya baca semua tulisan paling kecil, nomer di bis dan lain-lain,"
"Selama ini saya pagi-pagi ngeraba kacamata bahkan enggak bisa lihat running text terus sekang saya mendapat hadiah bisa melihat suami dan anak-anak akan lebih jelas disetiap momen," jelas Krisdayanti.
Mantan istri Anang Hermansyah ini mengungkapkan dirinya harus melakukan persiapan mental selama satu bulan sebelum menjalani operasi lasik sugery yang dinamakan ReLEx SMILE ini.
"Partner saya di Singapore, dia merekomendasikan dokter khusus dia dari The Paragon Medical, kurang lebih satu bulan saya persiapan,"
"Wah kayaknya ini momen penting untuk melakukan lasik surgery dan karena dia bilang enggak sakit sama sekali ya sudah akhirnya memberanikan diri dan memang enggak sakit dan prosesnya sangat cepat," pungkas Krisdayanti.
Dengan mata 'baru'nya ini KD sapaan akrabnya mengaku dirinya bisa lebih intim bersama keluarga. Seperti membantu anak-anaknya menggambar sesuai hobi kedua anaknya tersebut. (*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku