Grid.ID – Barbara Bush, salah satu wanita politik terkemuka Amerika, meninggal pada 17 April 2018 dalam usia 92 tahun.
Ia menghembuskan napas terakhirnya setelah bertahun-tahun menderita gagal jantung dan Penyakit Paru Obstruktif Kronik (PPOK).
Kesehatannya diketahui semakin memburuk dalam beberapa tahun terakhir dan ia memutuskan tidak akan mencari perawatan medis tambahan untuk mengobati sakitnya.
Melalui juru bicaranya, wanita yang memiliki 17 cucu dan 7 cicit ini mengatakan bahwa ia akan tetap tinggal di rumahnya, di Houston, Texas.
(BACA: Nelayan Temukan Muntahan Ikan Paus di Kupang, Terungkap Fakta yang Tak Terduga!)
Barbara Bush menikah dengan kekasih SMA-nya, George H.W. Bush yang menjabat sebagai wakil presiden di bawah Ronald Reagan selama delapan tahun.
Putra pertamanya, George W. Bush berhasil melancarkan kampanye kepresidenannya yang membuahkan masa jabatan selama 2 periode yaitu dari 20 Januari 2001 – 20 Januari 2009.
Sedangkan putra keduanya, Jeb Bush, kalah dalam perjuangannya untuk nominasi Partai Republik pada tahun 2016.
Terkenal sebagai salah satu wanita politik di Amerika, Barbara Bush lahir pada tanggal 8 Juni 1925 di New York City dan menghabiskan masa kecilnya di pinggiran kota New York, Rye.
(BACA: Kasus Narkoba Fachri Albar Akan Segera Diproses Kejari Jakarta Selatan)
Ayahnya, Marvin Pierce, adalah presiden McCall Corporation, sedangkan ibunya, Pauline Robinson Pierce, menjabat sebagai ketua Klub Taman Amerika.
Anak pertama dari pernikahan mereka, George Walker Bush, lahir di Connecticut pada tahun 1946.
Ahmad Dhani Mulai Pusing Bagi Waktu Jadi Anggota DPR dan Manggung Bareng Dewa 19
Penulis | : | Yuliana Sere |
Editor | : | Yuliana Sere |