Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari
Grid.ID - Seakan tidak ingin kehilangan momen bersama anak, Ruben Onsu dan Sarwendah kerap bekerjasama untuk mengurus buah hatinya, Thalia saat pagi hari.
Bagaikan tim, Sarwendah bertugas untuk memandikan Thalia, sementara Ruben Onsu memakaikan lotion setelah Thalia selesai mandi dan menyisir rambut Thalia.
(BACA: Rumah Tangganya Kandas karena Orang Ketiga, Maia Estianty Mengaku Tak Membenci Pelakor)
"Abis dimandiin sama bundanya, karena dia kan anak perempuan. Jadi yang mandiin bundanya. Saya hanya makein body lotion, nyisirin rambutnya," ungkap Ruben Onsu saat ditemui Grid.ID di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (19/4/2018).
Kemesraan dan kekompakan juga tak pernah ditinggalkan oleh keluarga kecil Ruben Onsu.
Selalu ada sapaan hangat di pagi hari menghiasi suasana rumah.
(BACA: Polisi Katakan Jennifer Dunn Ambil Sabu Bersama Anak-Anaknya...)
"Oh iya, kalau pagi kita selalu bilang 'i love you, good morning ayah bunda. I love you to Thalia'," ucap Ruben.
Sebagai seorang ayah yang berperan besar terhadap perkembangan anak, Ruben berharap dirinya juga ikut andil meski sehari-hari sibuk bekerja.
(BACA: Tren Rambut Kepang Mawar yang Bikin Gayamu Makin Memesona, Penasaran?)
"Saya ingin Thalia tumbuh besar di tangan bundanya tapi ada campur tangan ayahnya gitu."
"Untungnya Wendah adalah istri yang selalu menceritakan apa yang terjadi dengan anak, jadi saya selalu dapat yang update tentang anak saya," pungkas Ruben Onsu. (*)
Nagita Slavina Diam-diam Punya Toko Berlian, Raffi Ahmad Syok saat Diajak Berkunjung ke Toko sang Istri: Ini Milik Kamu?
Penulis | : | Nurul Nareswari |
Editor | : | Atikah Ishmah W |