Laporan Wartawan Grid.ID, Lalu Hendri Bagus
Grid.ID - Penampilan musisi Ahmad Dhani tampak berbeda saat mendatangi Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (23/4/2018).
Ahmad Dhani datang dengan menggunakan pakaian rapi, ia menggunakan jas resmi dengan penutup kepala blangkon.
Terkait penampilan barunya tersebut, Ahmad Dhani mengaku punya alasan tersendiri.
Ia mengaku ingin melihat komentar netizen tentang penampilannya tersebut.
"Style seperti ini keren apa nggak, ntar kan netizen mengomentari. Setelah saya mau pakai kaos ganti presiden dicuci, mudah-mudahan minggu depan bisa pakai lagi," ujar Ahmad Dhani saat tiba di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
(BACA JUGA: Jalani Sidang di Pengadilan, Ahmad Dhani Gunakan Jas dan Blangkon)
Pemilik Republik Cinta Management (RCM) itu mengaku sengaja menggunakan blangkon sebagai bentuk memperkenalkan penampilan barunya.
"Blangkon rencananya akan saya jadikan style di masa depan, alasannya karena keren aja, blangkon, jas, dasi," ujar Ahmad Dhani.
Ahmad Dhani mengaku tak hanya pertama kali menggunakan pakaian tersebut, ia pernah menggunakan style yang sama saat berada di Yerusalem.
"Saya pakai baju ini sejak di Yerusalem kemarin, saya kira ini perpaduan keren sekali, blangkon, jas, dasi," ujar Ahmad Dhani. (*)
Modus Kapolres Ngada Rudapaksa Bocah 6 Tahun, Bayar 3 Juta dan Rekam Aksinya di Hotel
Penulis | : | Lalu Hendri Bagus Setiawan |
Editor | : | Widyastuti |