Grid.ID – Pelayanan pada setiap barbershop mungkin berbeda-beda.
Misalnya fasilitas yang digunakan demi membuat pelanggan merasa nyaman.
Belum lagi ada pelayanan tambahan misalnya sesi pijat yang dijamin bisa bikin kamu betah berlama-lama.
Namun, bagaimana kalau rambutmu dipotong dengan bantuan api?
6 Zodiak yang Punya Mental Baja, Nggak Kenal Malu Apalagi Takut! Salut deh Buat Mereka
Seorang tukang cukur di Kapsalon Istanbul, Belanda berhasil membuat modifikasi baru.
Kadir Demirel (39) menunjukkan keahliannya dalam hal ini.
Dalam sebuah video, pertama-tama Kadir menyemprotkan cairan yang mudah terbakar ke rambut customer.
Setelah itu, ia menggunakan sisir untuk menyisir rambut customer saat masih terbakar.
Tenang, kamu tak perlu khawatir.
Rambut si customer tidak akan terbakar seperti yang kamu bayangkan.
Teknik ini ternyata telah dipelajari Kadir saat dirinya mengikuti pelatihan tukang cukur di Turki.
Cara ini ternyata ampuh untuk membasmi kutu serta sebagai pengering rambut.
Selain itu, teknik ini juga ampuh untuk ‘menjinakkan’ rambut keriting.
Rambut yang sehat juga tidak rusak ketika menggunakan teknik ini.
Kadir Demirel dibantu oleh 2 orang temannya, Robert dan Annika untuk menjalankan bisnis ini.
Untuk alasan keamanan, Kadir tidak merekomendasikan siapapun untuk melakukan teknik ini tanpa pelatihan yang tepat.
Sejauh ini, Kadir menikmati pekerjaannya dan ia ingin mengajarkan tukang cukur lain untuk menggunakan teknik ini.
Lihat videonya (*)
Source | : | metro.co.uk |
Penulis | : | Yuliana Sere |
Editor | : | Yuliana Sere |