Laporan Wartawan Grid.ID, Nindya Galuh A.
Grid.ID - Seiring dengan perkembangan teknologi yang semakin maju, orang-orang juga mulai mencari cara simpel dan cepat untuk melakukan transaksi.
Apalagi sekarang tren belanja online semakin marak.
Para penikmat belanja online biasanya sudah memiliki fasilitas mobile banking di gadget masing-masing.
Tentu saja fasilitas ini digunakan untuk memudahkan proses pembayaran.
(BACA JUGA: Pegangan Tangan dengan Vidi Aldiano, Ayu Ting Ting Tampil dengan Busana Seperti Apa ya?)
Sayangnya, transfer uang antar bank akan memakan biaya administrasi.
Biasanya biaya administrasi yang dikenakan pada nasabah sebesar Rp 6.500.
Hal ini pula yang membuat beberapa orang urung melakukan pembayaran jika bank yang dituju tidak sama.
Namun, beberapa waktu belakangan ini media sosial dibuat heboh dengan munculnya aplikasi baru sebagai perantara pengirim dana.
(BACA JUGA: Jawaban Mantap Raffi Ahmad Ketika Disuruh Milih Kue Kekinian Nagita Slavina atau Ayu Ting Ting!)
Uniknya pengguna aplikasi ini bisa transfer uang dari rekening bank miliknya ke rekening bank lain tanpa biaya.
Aplikasi ini disebut Flip.
Flip menawarkan solusi baru untuk orang-orang yang merasa sayang mengeluarkan biaya administrasi bank.
Flip adalah usaha startup yang dimulai sejak tahun 2015.
(BACA JUGA: Kehidupan Keluarganya Disebut Skenario, Elly Sugigi Memohon Maaf ke Publik)
Dilansir Grid.ID dari Tribunnews, paltform Flip dibuat oleh 3 mahasiswa UI jurusan Ilmu Komputer.
Aplikasi ini rupanya juga sudah mengantongi izin usaha dari BI sebagai perusahaan transfer dana.
Aplikasi Flip bisa didownload oleh pengguna Android di Google Play secara gratis.
Jika sudah di download, maka pengguna bisa langsung melakukan registrasi baru kemduaian bisa melakukan transaksi.
(BACA JUGA: Kehidupan Keluarganya Disebut Skenario, Elly Sugigi Memohon Maaf ke Publik)
Misalnya, seorang pengguna Flip hendak mengirim uang dari rekening bank X ke rekening bank Y, memakai fasilitas Flip.
Dia bisa mengisi order di akun Flip lalu mentransfer dana seperti biasa ke rekening Flip di bank X.
Sistem Flip akan mendeteksi ada order transfer.
Selain bisa melakukan transfer antar bank, aplikasi ini juga menambahkan fitur untuk pembelian paket data dan pulsa ponsel.
(BACA JUGA: Tingkatkan Skill Bercinta dengan 4 Langkah Ini, Dijamin Bertahan Lama!)
Hingga berita ini diturunkan, pengguna yang mendownload aplikasi Flip di Google Play sudah mencapai 100 ribu orang.
Beberpa netizen juga ramai membicarakan aplikasi ini.
Namun, aplikasi ini juga memiliki beberapa kekurangan.
Seperti yang dibagikan oleh akun Twitter @jarangminumkopi, ada beberapa kekurangan yang harus diketahui orang sebelum memutuskan untuk memakai aplikasi ini.
(BACA JUGA: 5 Fakta di Balik Hebohnya Siswi SD yang Dinikahkan dengan Pria 10 Tahun Lebih Tua)
Proses transfer lewat aplikasi Flip ternyata lumayan lama.
Hal ini terjadi karena pengguna harus mengantri dengan pengguna lain yang juga sedang melakukan transfer.
Kekuarangan lainnya, aplikasi Flip hanya bekerja di waktu-waktu tertentu.
Jam opreasional aplikasi ini mulai pukul 09.00 - 19.00 untuk hari kerja.
(BACA JUGA: DIA Tulis Postingan untuk Fans Menyusul Kepergian Eunjin dari Grup)
Sementara, untuk akhir pekan aplikasi ini hanya bisa digunakan pada pukul 09.00 - 14.00 saja.
Mau review app ah~
Sering transfer beda bank dan ngerasa biaya admin cukup mahal? Nah sekarang udah ada solusinya. Nama aplikasi ini Flip. Gunanya untuk transfer antar bank TANPA biaya admin. Literally 0, gratis. pic.twitter.com/LW8AZNU5Zk
— jarang ngopi (@jarangminumkopi) May 5, 2018
Mengutip Google Play, banyak netizen yang memberikan komentar tentang kekurangan dan kelebihan dari aplikasi ini.
"Untuk transfer yg tidak urgent, flip sangat membantu sekali dalam menghemat biaya transfer antar bank. Good Job," komentar akun Aula Wijaya
"Jam kerja tidak 24 jam, hari libur ikut libur app nya," timpal akun Agus Miswanto.
(BACA JUGA: Sambil Kenang Masa Lalu, Yuk Intip 6 Transportasi Jadul yang Pernah Eksis di Indonesia)
"Ini serius keren sih.. CS yang ramah dan fast response, tampilan yang oke banget tapi sedikit masukkan aja supaya fitur transfer antar bank bs lebih cepat yaa.. Kl harus nunggu selama itu, orang akan berpikir mending transfer ke atm... But for all things, FLIP u r ROCK," kata akun Tiara Christian Latuihamallo.
Gimana, apa kamu juga tertarik dengan aplikasi buatan anak negeri ini?
(*)
4 Arti Mimpi Kipas Angin Rusak Bukan Hal Baik, Bakal Ada Gangguan dalam Hidup, Berhati-hatilah
Source | : | Twitter,tribunnews,Tribun Jual Beli |
Penulis | : | Nindya Galuh Aprillia |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |