Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID – Banyak yang bertanya-tanya, di saat grup musik Orkes Moral Pengantar Minum Racun (OM PMR) naik daun kembali, selang beberapa waktu sang vokalis memundurkan diri.
Yap, Jhonny Iskandar selaku vokalis OM PMR belum lama ini dikabarkan hengkang lantaran memilih jalannya sendiri.
Gitaris OM PMR, Budi sempat berceloteh jika kepergian Jhonny di band-nya antara lain karena memilih untuk berdakwah.
BACA JUGA: Jhonny Iskandar Hengkang dari Grup Musik OM PMR, Ini Penjelasannya!
“Sekarang dia lagi dakwah ke Suriah kali ya?” celotehnya saat ditanya perilah Jhonny di peluncuran dua single terbaru OM PMR dengan judul Engkong dan Temen Gue.
Dalam acara tersebut, Jhonny Iskandar memang tidak terlihat bersama denga lima personel OM PMR lainnya.
“Gitu lah kira-kira garis besarnya. Jadi dia lebih mementingkan solo karier," ujar Budi lagi kali ini serius.
"Kita kan mau berkarya juga. Johny itu kalau sekali manggung tuh 100 juta 15 ribu, hahaha," lanjut Budi menyebut tarif asal.
Sebelumnya, OM PMR resmi meluncurkam dua single terbarunya dengan judul Engkong dan Temen Gue.
Ternyata, status Jhonny Iskandarsudah tidak lagi menjadi vokalis di OM PMR.
BACA JUGA: Jelang Ramadan, Indro Warkop dan Om PMR Ziarah Ke Para Sahabat
Budi, vokalis sekaligus pemetik gitar OM PMR menjelaskan bahwa Jhonny sudah bukan lagi bagian dalam grup musiknya, mulai bulan Januari lalu.
Feby Marcelia Kepergok Netizen Jalan Sama Pria Baru padahal Baru Cerai, Revand Narya: Ini Bukti Allah Nggak Tidur