Grid.ID - Masuk puasa hari kedua nih, jangan lupa imsyak nanti wilayah Jakarta dan sekitarnya jam 04.25 WIB.
Sudah kebayang belum, menu sahur yang nanti mau disiapkan?
Banyak menu sahur sehat dan praktis yang bisa dicontek.
Tentunya dengan nilai gizi yang cukup buat tubuh yang seharian sedang jalani puasa.
Menu sahurnya jangan hanya berpikir yang praktis saja, seperti nasi, mie instan dan telur.
Dilansir dari Kompas.com, dengan melakoni puasa selama 14 jam maka kadar gula dalam darah seseorang akan berkurang dan akibatnya terasa lemas.
Lalu dengan kondisi tidak minum, maka seseorang akan beresiko alami dehidrasi.
Oleh karenanya, sahur jadi hal yang vital bagi seseorang yang hendak jalani puasa.
Menu makanannya harus mengandung karbohidrat, protein dan lemak.
Jangan lupa juga dilengkapi sayur dan buah yang tinggi serat.
Minumnya cukup air putih saja, karena kopi atau teh punya sifat diuterik atau membuang air.
Nah dari berbagai sumber, diperoleh fakta bahwa mie instan itu makanan yang mengandung karbohidrat.