Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID – Sejak kemunculannya, Duo Serigala sudah lekat sekali dengan imej seksi.
Meski sudah bongkar pasang personel, Duo Serigala masih saja menjual keseksian sebagai komoditi utama mereka untuk tetap eksis.
"Mau pakai baju apa saja sudah seksi," kata Pamela Safitri cuek, saat Grid.ID temui usai mengisi acara di kawasan Tendean, Mampang, Jakarta Selatan, Jumat (25/5/2018).
(Baca juga: Pamer Bagian Intim, Pamela Duo Serigala Bangga Dapat Banyak Viewer)
Menurut Pamela Safitri, tidak mungkin baginya untuk mengubah imej seksi yang sudah kadung melekat di diri mereka.
Padahal, sudah beberapa kali Duo Serigala kena tegur Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) karena terlalu mengumbar keseksian saat tampil di televisi.
"Kalau ubah imej, kayanya enggak bisa, karena imejnya sudah seksi," ujar Pamela Safitri.
(Baca juga: Pamela Safitri Ungkap Alasan Ovi Sovianti Keluar dari Duo Serigala)
"Soalnya imej seksi sudah nempel ya," sambung Ozza Kioza.
Tapi menurut mereka, meski imej seksi yang sudah melekat, bulan Ramadan ini Pamela dan Ozza tetap mendapatkan tawaran pekerjaan.
Namun yang berbeda adalah mereka tak terlalu vulgar untuk mengumbar goyangan.
Pak Tarno Ketiban Rezeki Nomplok Usai Viral Jualan Ikan Cupang, Tangisnya Pecah saat Diberi Sosok ini Rp 50 Juta
Penulis | : | Corry Wenas Samosir |
Editor | : | Okki Margaretha |