Laporan Wartawan Grid.ID, Poppy Herlina S
Grid.ID - Pasangan selebritis Chelsea Olivia dan Glenn Alinskie selalu dielu-elukan publik.
Pasalnya, pacaran dengan waktu yang lama dan akhirnya menikah membuat sejumlah netizen iri.
Apalagi keduanya dikaruniai putri cantik bernama Nastusha Olivia Alinskie.
Kehidupan pasangan selebritis ini memang selalu menarik perhatian netizen.
(Baca juga: Intip Penampilan Chelsea Olivia yang Makin Imut dengan Rambut Berponi, Kayak Apa ya?)
Baru-baru ini netizen dibuat baper setelah melihat video unggahan terbaru Chelsea pada laman akun Instagram miliknya.
Bagaimana tidak, dalam video tersebut terlihat bagaimana perilaku Glenn dan Nastusha ketika Chelsea sedang marah ataupun kesal.
"How can I stay angry or upset for long with this 2 angels treating me like this?! @glennalinskie @nastusha.olivia.alinskie," tulis @chelseaoliviaa dalam keterangan unggahannya seperti dikutip Grid.ID, Rabu (30/5/2018).
Caption Chelsea tersebut berarti, "Bagaimana saya bisa tetap marah atau kesal untuk waktu yang lama dengan 2 malaikat yang memperlakukan saya seperti ini ?!"
(Baca juga: Tergemas! Begini Jawaban Anak Chelsea Olivia dan Glenn Alinskie Saat Ditanya Namanya)
Dalam video tersebut awalnya Chelsea terlihat manyun, Glenn pun meletakkan kamera sehingga bisa menyoroti ke arah Chelsea.
Penulis | : | Poppy Herlina |
Editor | : | Okki Margaretha |