Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini
Grid.ID – Leader iKON, B.I dikenal sebagai salah satu fanboy dari aktris Kim Ji Won.
Ia berulang kali mengakui hal tersbeut dalam berbagai kesempatan.
Bahkan para Ikonics pun selalu membantu B.I agar dinotice oleh Kim Ji Won.
BACA JUGA: Heboh, Netizen Ramai Sebut Nama B.I iKON di Postingan Foto Kim Ji Won
Rasa fanboying B.I pada Kim Ji Won berhasil ia salurkan menjadi karya lagu untuk iKON.
B.I mengaku jika Kim Ji Won merupakan salah satu inspirasinya untuk menulis lagu.
Tak hanya memikirkan Kim Ji Won saat menulis lagu, B.I juga mengatakan jika beberapa judul lagu iKON berasal dari kalimat dialog dramanya.
Lagi-lagi B.I kembali menunjukkan sisi fanboynya pada aktris pemeran dram Descendants of the Sun itu.
Pada Rabu (6/6/2018), B.I mengunggah sebuah foto editan dirinya dengan Kim Ji Won.
Foto editan tersebut ia posting di akun Instagramnya, @shxxbi131.
Bukan editan yang mesra, melainkan editan yang membuatnya patah hati.
Dalam foto tersebut, terlihat B.I yang tertunduk sementara terlihat Kim Ji Won sedang berciuman dengan Park Seo Joon.
Thariq Halilintar Bantah Isu Belum Move On dari Fuji Usai Kepo Postingan Aisar Khaled, Kini Klarifikasi
Penulis | : | Septi Nugrahaini |
Editor | : | Al Sobry |