Laporan Wartawan Grid.ID, Eria Winda Wahdania
Grid.ID - Mengajarkan anak berbagi sejak dini memang sudah menjadi kewajiban orang tua.
Sebagai sesama manusia, sudah sepantasnya kita saling memberi.
Begitu juga yang ditanamkan presenter cantik Donna Agnesia kepada buah hatinya.
(BACA: Yeay! Selain Konser Tur, TWICE Dikonfirmasi Bakal Comeback Lagi)
Dalam video unggahan pada akun Instagram pribadinya, ia membagikan momen saat anak-anaknya belajar untuk memberi.
Di video itu mereka juga tampak antusias membagikan paket dari dalam mobil kepada pemulung, tukang sampah hingga yang lainnya.
(BACA: Budidaya Kecoa di Tiongkok Hasilkan 6 Miliar Ekor dalam Setahun)
Melalui captionnya Donna Agnesia pun menjelaskan jika ia bahagia bisa mengajak anak-anaknya bersyukur dengan cara berbagi.
"Puji Tuhan hari ini bisa mengajak anak2 untuk mensyukuri rahmat Tuhan dengan berbagi rejeki
Anak2 memang dibiasakan sejak kecil untuk berbagi kasih agar mereka selalu memiliki empati & menyayangi sesama
Terima kasih Tuhan, semoga @liodiegosabrina selalu menjadi anak2 yg baik, pintar, bermanfaat bagi orang lain," tulis @dagnesia (7/6/2018).
Rupanya unggahan Donna Agnesia tersebut menuai banyak pujian dari netizen.
Penulis | : | Winda Wahdania |
Editor | : | Atikah Ishmah W |