Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini
Grid.ID - NU'EST W menjadi salah satu grup yang akan meramaikan comeback bulan Juni.
Boyband asuhan Pledis Entertainment ini akan merilis album baru pada Senin (25/6/2018).
Album tersebut bertajuk Who, You dengan title track berjudul Dejavu.
Namun sayangnya, lagu Dejavu bocor sebelum dirilis.
(Baca Juga Bakal Nikah, Paula Verhoeven Berikan Tips Agar Baim Wong Tampil Cantik!)
Dilansir Grid.ID dari Soompi, lagu tersebut telah bocor di KBS2 pada Kamis (21/6/2018).
Program Good Morning dari KBS2 yang tayang hari ini, Kamis (21/6/2018) menayangkan cerita seorang anak berusia 13 tahun yang jenius.
Kemudian lagu Dejavu milik NU'EST W terdengar menjadi background musik selama 28 detik.
Menanggapi hal tersebut, pihak KBS pun telah mengeluarkan suaranya.
(Baca Juga Glenn Alinskie Ajak Sang Buah Hati Nastusha Menggambar Bersama,wah Banyak Banget Manfaatnya loh!)
Source | : | Soompi |
Penulis | : | Septi Nugrahaini |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |