Laporan Wartawan Grid.ID, Mauliyana Puspa Adityasari
Grid.ID - Pasangan Rizal 'Armada' dan Monica Imas tengah berbahagia.
Pasalnya, pasangan ini resmi menikah pada hari ini (28/6) di Kota Solo.
Keduanya sepakat untuk memilih adat Jawa pada pernikahannya.
Saat akad nikah, Monica tampil begitu cantik dengan pilihan kebaya bernuansa putih.
(BACA JUGA :Resmi Menikah, Intip Potret Cantik Istri Rizal 'Armada', Monica Imas di Hari Bahagianya!)
Kebaya dengan detail brokat dan aksen beaded ini membuat tampilan Monica semakin anggun dan ayu.
Pada bagian pinggangnya, terdapat aksen manik-manik bernuansa gold sehingga menambah kesan elegan dan mewah.
Menyempurnakan penampilannya, Monica tampil bersama kain batik sebagai paduan kebayanya.
Nggak hanya itu saja, pada kebayanya terdapat detail tail yang menjuntai sempurna.
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Penulis | : | Mauliyana Puspa Adityasari |
Editor | : | Irma Joanita |