Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Sarah Nurhayati
Grid.ID - Sebanyak 250 anak yang tergabung dalam acara 'Jambore Si Bolang (Jambolang)' tengah berjuang untuk menjadi seorang bocah petualang sejati.
Dalam acara yang diadakan oleh salah satu stasiun televisi swasta itu mereka secara berkelompok berusaha menaklukan tantangan demi tantangan yang diberikan.
Menurut Suci Mulyaputri selaku public relation Trans7, dalam acara yang diunsungnya ini, tak hanya keseruan yang ditawarkan.
Tanpa adanya peran orangtua, mereka dituntut untuk berkembang dan peduli pada sesama, apalagi segala games yang disediakan dilakukan secara perkelompok untuk menumpuk rasa kekompakan.
"Di sini orangtua tidak boleh terlibat karena biasanya mereka lebih berkembang kalau enggak ada orangtuanya,"
"Pembentukan karakter mereka juga diasah ya, yang pasti setelah mengikuti kegiatan ini mereka akan menjadi anak yang lebih baik dan mandiri,"
"Pulang langsung bisa pipis, mandi sendiri, tanpa bantuan orangtua," ungkapnya saat ditemui Grid.ID di Camping Ground Gunung Geulis kawasan Sukaraja, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (30/6/2018).
Selain itu, Suci juga menuturkan kegiatan seperti ini harus terus dilakukan, sebab di sekolah anak-anak usia 7-12 tahun ini hanya diberikan pendidikan secara formal saja.
Sedangkan untuk eksplorasi alamnya kurang.
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Penulis | : | Siti Sarah Nurhayati |
Editor | : | Okki Margaretha |