Laporan Wartawan Grid.ID, Novita Nesti Saputri
Grid.ID - Lee Dong Wook dan Suzy resmi berpisah.
Agensi masing-masing artis sudah memberikan respon terhadap kabar yang beredar.
Pada Senin (2/6/2018) agensi Suzy, JYP Entertainment mengonfirmasi kebenaran kabar ini.
(BACA JUGA: Gandeng Pria Ganteng ke Kondangan, Siti Badriah Punya Pacar Baru?)
JYP Entertainment mengakui bahwa keduanya telah mengakhiri hubungan asmaranya.
Mereka juga mengatakan bahwa putusnya hubungan Suzy dan Lee Dong Wook karena keduanya sama-sama sibuk.
Tak hanya JYP Entertainment, agensi Lee Dong Wook, King Kong by Starship, juga memberikan pernyataan serupa.
(BACA JUGA: Seorang Wanita Tipu Pedagang, Ngaku Uang Kembalian Kurang, Padahal...)
Pasangan ini baru mengumumkan hubungan asmaranya 4 bulan yang lalu.
Hubungan mereka menjadi topik pembicaraan hangat di kalangan netizen karena berbagai pro kontra yang ada.
Kali ini saat berita putus tersebar, keduanya kembali menjadi topik pembicaraan netizen.
Penulis | : | Novita Nesti Saputri |
Editor | : | Atikah Ishmah W |