Laporan wartawan Grid.ID, Veronica Sri Wahyu Wardiningsih
Grid.ID - Tasya Kamila dan sang kekasih, Randi Bachtiar sudah resmi bertunangan pada Minggu (1/7/2018) kemarin.
Tasya dan Randi sudah menjalin hubungan asmara semenjak hampir 6 tahun yang lalu.
Mereka pun sempat menjalani hubungan jarak jauh.
Hal itu lantaran Tasya harus menempuh studi di Columbia University, New York, Amerika Serikat.
(BACA JUGA: Datangi Polda Metro Jaya, Kriss Hatta Gunakan Kaus Putih dan Kacamata)
Lalu, melihat putrinya sudah tumbuh menjadi sosok perempuan dewasa, bagaimana tanggapan sang ibu?
Menilik perjuangan Randi yang setia menunggu sang kekasih siap dipinang, ibunda Tasya pun mengungkap restunya.
"Ya, Randi kelihatan senang juga ya. Karena nunggu sudah lama juga ya, 5 tahun, sudah lama nunggunya, kasian juga," kata Ibunda Tasya, Rina.
(BACA JUGA: Istri Sibuk Ngurus Anak, Sonny Septian Malah Enak Tunjuk-tunjuk!)
Ibunda Tasya mengaku siap melepas putrinya tersebut untuk memulai rumah tangga.
Sebab, Tasya dianggap sudah aman untuk menikah.
"Sudah (siap melepas Tasya untuk berumah tangga), kan sudah umurnya. Dia juga sudah lulus S-2. Secara umur sudah mau 26, sudah aman," kata Rina dilansir dari tribunnews.com. (*)
Thariq Halilintar Bantah Isu Belum Move On dari Fuji Usai Kepo Postingan Aisar Khaled, Kini Klarifikasi
Penulis | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Editor | : | Widyastuti |