Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia
Grid.ID - Setelah empat tahun 'mati suri', Six Man As Six Heroes alias SMASH akhirnya kembali eksis di industri musik Tanah Air.
Sambil menunggu kemunculannya,Bisma dkk sekaligus ternyata mempersiapkan sebuah single terbaru mereka.
Alasan kembalinya SMASH diakui personel tak terlepas dari permintaan para penggemarnya.
(Baca juga: Setelah Lama Vakum, Boyband SMASH Dipastikan Kembali ke Dunia Hiburan)
Apalagi alasan bubar mereka waktu itu masih simpang siur.
Tapi bukan berarti bubar, lantas mereka saling melupakan, meski kala itu masing-masing sudah memiliki kesibukan masing-masing.
"Selama vakum, bukan berarti melupakan SMASH dari awal kita komitmen dikontrak ini kami tidak membubarkan SMASH karena satu sama lain sudah seperti keluarga,"
(Baca juga: Yuk Kenalan Sama Elsa Diandra, Pacar Rafael ‘SMASH’ yang Modis dan Seksi Abis!)
" SMASHBlast (sebutan penggemar Smash, red) menunggu kapan kita balik lagi. Semoga bisa kayak dulu lagi," kata Rafael, saat ditemui Grid.ID di Epicentrum, Jakarta Selatan, Rabu (11/7/2018).
Tak kembali dengan tangan kosong, SMASH sudah menyiapkan single yang berjudul Fenomena.
SMASH memberikan sentuhan Electronik Dance Music (EDM).
Penulis | : | Menda Clara Florencia |
Editor | : | Okki Margaretha |