Laporan Wartawan Grid.ID, Veronica Sri Wahyu Wardiningsih
Grid.ID - Aktris sinetron dan pembawa acara Ussy Sulistiawaty sedang berbahagia.
Tepat hari ini, ia merayakan ulang tahunnya yang ke-36 tahun.
Istri Andhika Pratama itu mendapat kejutan manis dari suami dan anak-anaknya.
(Baca juga: Ussy Sulistiawaty Mengaku Ketar Ketir Melepas Anaknya Masuk SD)
Ia juga mendapatkan bouquet bunga yang dipilih sendiri oleh anaknya, Ela.
Hal itu dilihat dari unggahan foto Ussy di akun Instagram pribadinya.
Nampak Ussy sedang duduk sambil membawa bouquet bunga mawar merah.
(Baca juga: Sheva Putri Bungsu Ussy Sulistiawaty Tirukan Boyband Korea, Netizen Malah Beri Nasehat)
Ia mengucapkan terima kasih kepada orang tua, kerabat dan penggemar yang sudah memberi ucapan serta doanya.
Sebagai seorang ibu, ia mengungkapkan bahwa dirinya bisa menjadi sosok orangtua yang paling beruntung.
"makasiii sayang2 utk slalu nyisihin uang tabungan kalian beliin kado2 manis buat mama, surat2 indah nan romantis dan doaaa terindah buat mama, mama adalah salah satu mama paling beruntung di muka bumi ini karena bisa menjadi ibu kalian," ungkap Ussy.
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Penulis | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Editor | : | Okki Margaretha |