Grid.ID - Terkenal sebagai pembawa acara yang handal, nggak jarang kita melihat Robby Purba wara-wiri di acara televisi.
Apalagi belakangan ini kepopuleran Robby semakin meningkat setelah dirinya membawakan sebuah acara televisi bersama Roy Kiyoshi.
Pria yang lahir di Bandar Lampung itu memang selalu dikenal punya penampilan super rapi.
(BACA JUGA: Ulang Tahun El Barack, Richard Kyle Ikut Tiup Lilin Bareng Keluarga Jessica Iskandar)
Robby juga selalu dikenal punya rambut dengan potongan yang rapi, tapi kemudian tiba-tiba ia memamerkan foto selfie setelah potong rambut.
Setelah potong rambut, Robby jadi punya rambut yang jauh lebih pendek daripada sebelumnya.
Potongannya itu seperti potongan rambut pria yang ikut akademi militer!
Robby mengunggah foto itu tak lama setelah dirinya selesai potong rambut.
"KARMA baru, RAMBUT baru," tulis Robby seperti dikutip Grid.ID (21/7/2018).
Patut diakui, dalam foto itu Robby terlihat seperti anak remaja di usia 20-an.
(BACA JUGA: Ayudia Bing Slamet Tulis Kalimat Romantis, Jadi Kocak Gara-gara Ditto Nggak Ngerti!)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Penulis | : | Violina Angeline |
Editor | : | Violina Angeline |