Laporan Wartawan Grid.ID, Nindya Galuh A.
Grid.ID - Nama Lalu Muhammad Zohri kini sudah tak asing lagi di telinga masyarakat Indonesia.
Ia merupakan sprinter Indonesia berbakat yang telah mengharumkan nama bangsa.
Sejak menjadi juara dunia lomba lari 100 meter U-20 IAAF di Finlandia, pujian tak henti-hentinya datang untuk Zohri.
Pun ragam hadiah yang ditawarkan oleh pemerintah dan para petinggi tanah air untuk merayakan keberhasilan pemuda 18 tahun ini.
(BACA JUGA: Lihat Langsung Kondisi Anak Denada di Singapura, Sarwendah Merasa Sesak )
Seperti yang kita tahu, Zohri berasal dari keluarga sederhana.
Rumah tempatnya tinggal pun kondisinya cukup memprihatinkan.
Salah satu yang ikut turun tangan untuk memperbaiki kesejahteraan atlet berprestasi ini adalah pemerintah, terutama Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).
PUPR kini tengah merenovasi rumah lama Zohri.
(BACA JUGA: Aksi Horor Melly Goeslaw Berdandan Ala Suzzanna Sambil Makan Sate!)
Bukan pemerintah saja, pihak swasta, Real Estate Indonesia (REI), pun turut memberikan rumah baru siap huni buat Zohri.
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | Kompas.com,Tribun kaltim |
Penulis | : | Nindya Galuh Aprillia |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |