Laporan Wartawan Grid.ID, Eria Winda Wahdania
Grid.ID - Baru-baru ini Nana Mirdad mendapat pesan dari salah satu netizen yang harus membuatnya lebih bersabar.
Pasalnya dalam pesan tersebut, Nana Mirdad dianggap beruntung memiliki suami berkulit putih seperti Andrew White.
Bahkan netizen itu juga mengatakan bahwa Nana harus bersyukur padahal kulitnya hanya berwarna sawo matang.
(BACA JUGA: Ruben Onsu Mengaku Diperingatkan Seseorang Sebelum Gempa Lombok Terjadi)
Menanggapi pesan tersebut, Nana pun memberikan penjelasan panjang melalui Instagram storynya.
Ia menegaskan jika pada dasarnya semua wanita itu cantik terlepas dari apa warna kulitnya.
Apalagi di Indonesia memiliki keberagaman warna kulit mulai dari hitam, sawo matang, kuning langsat, hingga putih.
(BACA JUGA: Soal Video Luna Maya dan Cut Tari, Melaney Ricardo: Semua Orang Berhak Dapat Kesempatan Kedua)
Menanggapi hal tersebut, Naysila Mirdad, sang adik pun turut memberikan komentar.
Ia juga turut menyetujui apa yang disampaikan Nana Mirdad.
Naysila juga mengatakan bahwa setiap wanita pasti istimewa dengan warna kulit apapun.
Penulis | : | Winda Wahdania |
Editor | : | Atikah Ishmah W |