Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini
Grid.ID - Film Along with the Gods: The Last 49 Days saat ini sukses menjadi film populer di Korea Selatan.
Kesuksesan dan popularitas film ini mengikuti jejak seri pertamanya, Along with the Gods: The Two Worlds.
Di Korea Selatan sendiri film ini baru ditayangkan selama seminggu dengan premiere pada 1 Agustus 2018.
Seminggu penayangan, Along with the Gods: The Last 49 Days telah berhasil menarik lebih dari 7 juta penonton.
(BACA JUGA: Along with the Gods: The Last 49 Days Pecahkan Rekor Sebagai Film Box Office di Korea Selatan!)
Selama 5 hari pertama penayangan, sebanyak 1 juta penonton datang ke bioskop setiap harinya.
Rekor terbanyak pada Sabtu (4/8/2018) yang berhasil mengajak 1.466.416 penonton untuk datang ke bioskop.
7 juta penonton selama minggu pertama tersebut sukses memecahkan rekor film The Admiral: Roaring Currents.
Sedangkan film The Admiral: Roaring Currents yang tayang pada 2014 mendapat 7 juta penonton dalam waktu 8 hari.
(BACA JUGA: Jiyeon T-ara dan Jung Joon Young Dikabarkan Telah Pacaran Setahun, Agensi Rilis Pernyataan Resmi!)
Untuk merayakan 7 juta penonton ini, Ha Jung Woo, Joo Ji Hoon, Lee Jung Jae, dan sutradara Kim Yong Hwa memegang balon helium dengan angka 700.
Viral Peserta Indonesian Idol Punya Suara Unik Mirip Optimus Prime, Anang Hermansyah Langsung Ramal Begini
Source | : | |
Penulis | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |
Editor | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |