Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini
Grid.ID - Persahabatan di antara para idol bisa saja dimulai dari belakang panggung acara.
Namun bisa juga karena sama-sama menjadi siswa di sekolah yang smaa.
Seperti persahabatan antara Seungmin Stray Kids dan Lee Dae Hwi Wanna One.
(BACA JUGA: Nggak Cuma BTS, Jackson GOT7 Juga Raih Penghargaan di Teen Choice Awards 2018 Nih!)
Dilansir Grid.ID dari Soompi, pada Senin (13/8/2018), member Stray Kids hadir di program Lee Soo Ji's Music Plaza.
Dalam program itu, Seungmin bercerita tentang kedekatannya dengan Lee Dae Hwi Wanna One.
"Sebelum Dae Hwi pindah sekolah, kami siswa di Cheongdam High School.
Kelas kami bersebelahan jadi kami selalu bersenang-senang," kata Seungmin.
(BACA JUGA: Shin Hye Sun Ternyata Pernah Manfaatkan Momen April Mop untuk Ungkapkan Perasaannya lho!)
Dia juga mengatakan jika mereka sering makan siang bersama dan pergi bersama.
Seungmin menambahkan jika Dae Hwi punya peran yang sangat besar dalam hidupnya hingga seperti saat ini.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Penulis | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |
Editor | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |