Grid.ID - Menyambut hari kemerdekaan Indonesia yang ke-73 biasanya dirayakan dengan berbagai kegiatan yang mengasyikkan.
Mulai dari upacara bendera hingga lomba yang bisa membangkitkan kembali masyarakat.
Selain upacara dan lomba, semangat kemeriahan hari kemerdekaa ini bisa kamu presentasikan melalui penampilan.
Kalangan selebriti pun turut memeriahkan hari kemerdekaan ini dengan menggunakan busana etnik yang sangat cantik.
(BACA JUGA: 4 Perawatan Kecantikan Alami yang Bisa Hilangkan Dark Spot di Wajah)
Salah satunya adalah Adinda Azani.
Dalam akun instagramnya, terlihat ia tampil dengan busana model jumpsuit.
Bangga akan wastra nusantara Indonesia, jumpsuit yang dikenakan Adinda Azani tersebut terbuat dari batik berwarna oranye.
Nggak hanya itu saja, keunikan jumpsuit batik ini merupakan hasil karya masyarakat Indonesia.
kemudian ia memadukan jumpsuit tersebut dengan outerwear berwarna merah yang membuat tampilannya terlihat chic.
Serta disempurnakan dengan open toe heels berwarna beige untuk memberkan kesan netral.
Penulis | : | Annisa Suminar |
Editor | : | Fahrisa Surya |