Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri Awalia
Ditemui Grid.ID sesaat setelah melaksanakan penyembelihan hewan kurban di rumahnya di daerah Cinere, Depok, Rabu (22/8/2018), pasangan Anang Hermansyah dan Ashanty pun menyampaikan niatnya untuk menunaikan ibadah haji di tahun mendatang.
Ashanty mengungkapkan, tahun 2017 kemarin sebetulnya ia dan Anang sudah mendaftar pergi haji. Namun jadwal keberangkatannya bukan untuk waktu dekat, mengingat minat masyakarat untuk pergi ke Tanah Suci sangat tinggi, jadi Ashanty dan Anang memutuskan untuk mendaftar sesuai giliran.
"Jadi kita daftar dari tahun lalu cuma dapetnya antara tahun 2022-2023. Lagi diusahakannya cepet. Mudah-mudahan masih dikasih umur panjang bisa naik haji," ungkap Ashanty.Keberangkatan Ashanty dan Anang Hermansyah untuk beribadah haji diakui tidak terburu-buru. Ashanty mengatakan dirinya masih harus mempersiapkan mental dan kesiapan imannya untuk kelak beibadah haji. Ia tak ingin menganggap ibadah haji sekadar main-main.
"Aku berprinsip naik haji itu bukan suatu hal yang main-main. Naik haji itu bagi aku, kenapa harus nunggu berapa tahun ini karena aku juga punya kesiapan diri. Di saat aku naik haji aku maunya aku pulang sudah menutup aurat. Aku maunya pulang sudah jauh lebih baik lagi," sambungnya.
Dijadwalkan mendapat giliran pergi berhaji di tahun 2022-2023, Ashanty pun merasa itu waktu yang pas, mengingat ketika berangkat nanti Ashanty akan telat berumur 40 tahun.
"Kalo aku paksain naik haji tahun ini atau tahun depan terus akunya masih begini, kayaknya aku nggak lah. Dan memang pas dapetnya itu di umur aku 40 tahun,"
Astagfirullah, Cuma Gara-gara Kuah, Pegawai di Rumah Makan Padang Ini Babak Belur Dikeroyok Pengunjung!
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Widyastuti |