Laporan wartawan Grid.ID, Pradipta Rismarini
Grid.ID – Susu sering disebut sebagai makanan cair yang dapat melengkapi nutrisi harian.
Susu juga banyak diolah menjadi beberapa bahan lainnya, seperti keju atau yogurt.
Di samping menyehatkan tubuh, ternyata susu juga memiliki manfaat lainnya.
BACA JUGA : Siap Meriahkan Closing Ceremony Asian Games 2018, Member iKON Berangkat ke Indonesia!
Yaitu untuk menekan risiko diabetes tipe 2 dan juga menurunkan berat badan.
Dilansir Grid.ID dari laman Mirror, fakta ini dikemukakan lewat sebuah penelitian yang dilakukan oleh para peneliti di Kanada.
Rupanya minum susu tinggi protein di pagi hari bisa menurunkan kadar gula dalam darah dan mengurangi nafsu makan saat siang hari.
BACA JUGA : Tampil Kece dengan Boho Style ala Krisdayanti, Cantik dan Terlihat Muda!
Susu mengandung protein whey dan kasein yang dapat melepaskan hormon lambung yang memperlambat pencernaan.
Tingkat protein yang tinggi dapat membantu rasa kenyang lebih lama.
Dengan mengonsumsi susu tinggi protein di pagi hari bisa bantu proses penurunan berat badan lebih mudah.
Source | : | Mirror |
Penulis | : | Pradipta R |
Editor | : | Linda Fitria |