Dikutip Grid.Id dari berbagai sumber, berikut daftar 4 tradisi unik warga Indonesia merayakan Tahun Baru Islam 1 Muharram ini:
1. Kirab Kebo Bule, Surakarta
Kirab Kebo Bule
Dari sekian banyak tradisi tahun baru islam 1 Muharram ini, Kirab Kebo bule mungkin yang paling akrab di telinga masyarakat.
Tradisi ini dilakukan oleh warga kota Surakarta atau Solo untuk menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram setiap tahunnya.
Pada kirab ini, sejumlah kerbau albino yang dipelihara oleh Kasunanan Keraton Surakarta akan diarak berkeliling kota pada tengah malam.
Kirab ini sangat ditunggu-tunggu oleh warga kota Solo, karena kerbau albino yang diarak keliling kota itu dipercaya sebagai titisan Kyai Slamet.
Para warga akan berbondong-bondong berebut menyentuh tubuh kerbau ini karena dipercaya kerbau ini dapat mendatangnya keberuntungan dan rejeki bagi siapapun yang menyentuhnya.