Grid.ID - Sebuah restoran di Seawall, Charlotte's Legendary Lobster Pound, punya 'ritual' yang wajib dilakukan sebelum memasak lobster, menu andalan mereka.
Ritualnya adalah menenangkan si lobster dengan cara dicekoki ganja.
Baca Juga : Nongkrong di Angkringan, Yuni Shara Buat Kagum Banyak Orang
Dikutip dari artikel terbitan CBS news, 'ritual' itu berawal dari rasa belas kasih pemilik restoran terhadap lobster.
Dia menganggap, lobster tak seharusnya merasakan kesakitan saat dimasak.
Baca Juga : Menyamar Jadi Petugas Bandara, Dua Orang Sasaeng Fans Lee Jong Suk Ditangkap Polisi!
Pemilik restoran, Charlotte Gill, terlebih dulu melakukan uji coba teknik itu pada seekor lobster.
Lobster itu diletakkan dalam sebuah kotak berisi air setinggi 2 inci.
Baca Juga : Berita Sule Hari Ini: Sehari Menduda, Sikapnya Jadi Baik Banget!
Kemudian, asap ganja ditiupkan ke dalam kotak. Lobster yang dinamai Roscoe itu mabuk ganja dan tampak menikmatinya.
Roscoe jadi lebih tenang saat dikembalikan ke tangki berisi lobster-lobster lainnya.
Baca Juga : Fansite BTS Indonesia Gelar Acara Pameran Amal di Jakarta, Tertarik Datang?
Source | : | CBS News |
Penulis | : | Hastin Munawaroh |
Editor | : | Hastin Munawaroh |