Laporan Wartawan Grid.ID, Dianita Anggraeni
Grid.ID - Istri Indro Warkop, Nita Octobijanthy telah meninggal dunia pada Selasa (9/10/2018).
Kabar tersebut telah dibenarkan oleh Andri, manajer Indro.
Seperti yang Grid.ID kutip dari tribunnews.com, Nita Octobijanthy meninggal di Rumah Sakit Metropolitan Medical Center (MMC) Kuningan, Selasa (9/10/2018) pukul 20.22 WIB.
Baca Juga : Istri Komedian Indro Warkop Meninggal Dunia Karena Kanker Paru-Paru
Sang istri, Nita Octobijanthy memang diketahui sebelumnya berjuang melawan kanker paru-paru.
Nita Octobijanthy dirawat akibat penyakit kanker paru-paru stadium 4 yang diidapnya sejak bulan Agustus 2017 lalu.
Nita Octobijanthy meninggal dunia di usianya yang ke 59 tahun.
Baca Juga : Momen Haru Adelia Pasha Gendong Balita Korban Gempa di Palu
Seperti yang diketahui sebelumnya, sehari yang lalu tepatnya pada (8/10/2018), Nita Octobijanthy baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke 59.
Sinopsis Drakor Crushology 101, Drama Baru Roh Jeong Eui dan Lee Chae Min, Kisahkan Cinta Segitiga!
Penulis | : | Dianita Anggraeni |
Editor | : | Dianita Anggraeni |