Grid.ID - Upacara tabur bunga dilakukan pasca delapan hari kejadian pesawat Lion Air jatuh di Perairan Karawang.
Keluarga korban kecelakaan pesawat Lion Air jatuh menggelar doa bersama dan upacara tabur bunga untuk para korban di Perairan Karawang pada Selasa (6/11/2018).
Usai menggelar doa bersama di atas dua Kapal Perang Republik Indonesia (KRI), para keluarga korban Lion Air jatuh di Perairan Karawang dipersilahkan keluar dari tenda menuju dek kapal untuk upacara tabur bunga.
Pihak Lion Air pun telah menyediakan sejumlah keranjang berisi bunga tabur untuk keluarga korban.
Para keluarga yang ingin mengikuti upacara tabur bunga dipersilahkan mendekati pinggir kapal sembari memegang bunga tabur.
Suasana duka tak bisa dielak dari momen tabur bunga tersebut.
Keluarga menabur bunga persis di titik jatuhnya pesawat Lion Air, di perairan Tanjung Karawang, Jawa Barat.
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya
Source | : | Kompas.com,Grid.ID |
Penulis | : | Fahrisa Surya |
Editor | : | Fahrisa Surya |