Find Us On Social Media :

Inilah Peralatan Penting Saat Banjir Menerjang

By Editor, Selasa, 21 Februari 2017 | 19:05 WIB

Inilah peralatan penting saat banjir. Segera bersihkan rumah sebelum merusak perabotan dan furnitur.

Grid.Id Banjir dapat membuat rumah kotor. Genangan air itu dapat  merusak beberapa perabotan dan furnitur di rumah.

Segera bersihkan sisa-sisa banjir setelah banjir surut.

Gunakan beberapa alat bantu yang  praktis. Semakin cepat pembersihan, semakin kecil risiko kerusakan pada perabot rumah.

Inilah peralatan penting saar banjir menerjang rumah. 

Pompa air submersible mampu menyedot air keluar bangunan. Tempatkan pompa itu dalam genangan air.

Pastikan instalasi listrik pompa air berada di tempat yang aman agar terhindar dari bahaya setrum.

Kipas angin dapat mengeringkan perabotan sekaligus mengusir udara lembap dalam ruang. 

Ruang yang lembap rentan tumbuhnya jamur dan bibit penyakit. Tempatkan kipas angin pada sudut ruang yang lembap.  

Peralatan penting saat banjir yang lain adalah dehumidifier, semacam alat pengatur kelembapan udara. 

Fungsi dehumidifier seperti kipas, namun dapat berguna lebih maksimal. 

Dehumidifier  dapat “memaksa” kadar air di dalam kayu furnitur untuk keluar sehingga perabot kayu cepat kering.  

Alat ini cocok digunakan pada ruang minim ventilasi udara, seperti gudang. 

Peralatan penting saat banjir yang lazim adalah spons, sikat, kain pel karet atau kain wajib ada.

Seluruh alat tersebut berguna untuk membersihkan ruang dan perabotnya selepas banjir.

Sebaiknya menggunakan cairan desinfektan untuk membebaskan rumah dari kuman-kuman.

Rumah bersih dan ruangan harum kembali.