Laporan Wartawan Grid.ID, Tamara Wijaya. Grid.ID - . Masalah akan selalu ada dimana pun dan kapan pun. Tak hanya dengan pekerjaan, tapi juga dengan orang-orang yang berpotensi membuat konfllik denganmu. Jadi jangan ambil pusing ataupun ambil hati jika bertemu dengan rekan kerja ini. Ini dia cara agar kita bisa menghindari konflik di kantor.
1. Si "Drama Quenn"
Jaga jarak dengan orang yang berpotensi menimbulkan drama. Ini akan lebih baik untuk kelangsungan ketentraman kita dalam bekerja. Menjauhi bukan berarti kita tidak berteman dengannya lho! Hanya saja kita menjaga jarak pertemanan kita dengan dia.
2. Si Biang gossip
Bukan cuma dengan si Drama Queen, tapi kita juga harus berhati-hati dengan orang yang merasa tahu profil dan masalah tiap orang di kantor. Saat orang ini mulai membicarakan masalah orang lain dengan kamu, lebih baik dengarkan saja dan jangan tanggapi apa yang sedang ia bicarakan. Soalnya, bisa jadi tanggapan kamu nanti bisa dijadikan gosip untuk rekan kerja lainnya.
3. Si "kepo" Saling percaya itu penting untuk suatu hubungan. Baik dengan pacar maupun teman. Tapi kita juga harus tetap berhati-hati dengan siapa yang kita percaya. Jika ada orang yang ingin selalu tahu apa yang sedang kamu kerjakan, lebih baik tegur dan bicarakan secara lansung.