Grid.ID - Pemilik merek Motorola, yaitu Lenovo, di ajang Mobile World Congress 2017 (MWC 2017), Barcelona, Spanyol, mengenalkan generasi ke-5 smartphone Moto G.
Seperti dilansir wartawan Grid.ID, Wahyu S dari situs mobileworldlive.com (26/2) yang khusus menyiarkan pameran teknologi secara live, Moto G ini dikenalkan bersamaan dengan G5 Plus, agar konsumen bisa mendapatkan fitur kelas atas di harga kelas menengah.
Di Moto G ini dijejalkan pula fitur terbaru yang ada di Moto Z, hape termahal, yaitu integrasi ke Amazon Alexa.
Baterai Moto G ini diklaim mampu bertahan sehari penuh, kemampuan kamera kelas atas, sensor sidik jari dan bodi metal.
Moto G5 tersedia dalam pilihan warna abu-abu dan emas, dengan baterai 2800mAh, prosesor 1.4 GHz Octacore dan kamera 13MP.
Sementara kamera Moto G Plus hanya 12MP, namun punya kemampuan peningkatan foto, prosesor lebih kencang (2.0 GHz), dan baterai lebih besar (3000mAh).
Moto G5 dan Moto G5 akan mulai dipasarkan bulan Maret di Amerika Latin, Asia Pasifik, dan Amerika Utara.
Berapa harganya? Moto G dijual sekitar USD 199 (Rp 2,65 juta) untuk 2GB RAM/16GB internal memori. Sedangkan Moto G5 Plus dijual mulai USD 229 (Rp 3 juta) untuk 2GB RAM/32GB memori internal, dan USD 279 (Rp 3,7 juta) untuk 3GB RAM/32GB internal.