Find Us On Social Media :

Serba Khusus Untuk Raja Salman Beserta Rombongan. Dari Kursi Sampai Mikrofon Berlapis 'Emas'

By Octa, Rabu, 1 Maret 2017 | 13:45 WIB

Ubtuk Raja salman, disiapkan mikrofon khusus dengan lapis 'emas'

Grid.ID - Para Pangeran yang akan mendampingi Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al-Saud, disiapkan kursi khusus oleh DPR.

Itu saat Raja Salman melakukan pidato di Ruang Rapat Paripurna I, Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Jakarta, pada tanggal 2 Maret 2017.

Kursi tersebut diletakkan di sisi kiri Ruang Rapat Paripurna I.

Kursi berwarna emas telah berjejer rapi. Achmad Djuned mengatakan kursi tersebut biasanya digunakan untuk duta besar.

"Itu kursi yang biasa digunakan untuk duta besar ketika acara pidato kenegaraan," kata Achmad.

DPR menyiapkan 90 kursi untuk Pangeran Arab dan rombongan Raja Salman. Kemudian, mikrofon yang ada di podium dicat berwarna emas.

Mikrofon yang berwarna emas ini ditempatkan di meja pimpinan sidang, podium pimpinan sidang dan podium Raja Arab.

"Dicat warna emas biar senada dengan kursi-kursinya, " kata petugas gladi bersih kedatangan Raja Salman di Ruang Rapat Paripurna I, Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (28/2/2017) dilansir Grid.ID dari Tribunews.com.

Selanjutnya dibilang, bahwa ini permintaan dari protokoler Kerajaan Arab.

"Pegang saja, masih basah catnya," katanya.

Ketua DPR Setya Novanto dan Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah sempat mendatangi Ruangan Rapat Paripurna I untuk melihat persiapan gladi bersih kunjungan Raja Salman.