Laporan wartawan Grid.ID Nurul Nareswari
Grid.ID - Laudya Cynthia Bella hadir di Bandung, Jawa Barat, Minggu (5/3/2017).
Laudya mengadakan acara "Temu Rindu Sama Teh Bella" di toko kue barunya, Bandung Makuta, Jl. Van Deventer, Bandung.
Tim Grid.ID yang mengikuti acara menanyakan kabar yang kini jadi teka-teki seputar hubungan pertunangannya dengan Afif Kalla yang disebut sudah berakhir.
Lantas, apa reaksi Bella saat ditanya hal tersebut?
Wajah Bella tampak tegang dan sepertinya tak siap mendengar pertanyaan tersebut.
Setelah sempat menjawab dua patah kata, tak berapa lama kemudian ia beranjak pergi meninggalkan lokasi acara.
BACA JUGA: Cerita Laudya Cynthia Bella di Bandung, Dari Lamaran ke Toko Kue
Sebelumnya Laudya Cynthia Bella mengaku sedang sibuk mencari sponsor.
Tapi, pencarian sponsor yang dilakukan Bella itu ternyata bukan untuk keperluan pernikahnnya. Lalu, buat apa ya?
Usut punya usut, ternyata Bella sedang sibuk mencari tambahan dana melalui sponsor lantaran tugasnya dalam organisasi Parfi 56.
“Sekerang harus benar-benar aktif, harus cari dana, kumpulin uang untuk teman yang membutuhkan, lebih berasa kerjanya, karena harus nyari sponsor,” kata Bella
Oleh ketua Parfi 56, aktris Marcella Zalianty, Bella diberi tugas untuk memegang jabatan sebagai ketua sosial dan kesejahteraan.
Bagi Bella, ini adalah keterlibatannya pertama kali dalam sebuah organisai besar sekelas Parfi 56.
Foto Instagram
Penggemar artis bertanya-tanya mengapa Laudya Cynthia Bella menghapus foto-foto lamaran di Instagram pribadinya.
Grid.ID mengecek akun Instagram @laudyacynthiabella dan tidak lagi menemukan foto-foto lamaran Laudya Cynthia Bella dengan keponakan Wakil Presiden Jusuf Kalla, Afif Kalla.
Lamaran itu terjadi pada 29 Januari 2017.
Raibnya foto lamaran Bella dan Afif pun sontak mengundang pertanyaan, tulis Tribunnews.com.
Terungkap, Identitas Lengkap Wanita di Video Tunangan Laudya Cinthya Bella
Mungkinkah pasangan yang telah berpacaran selama dia tahun itu memutuskan untuk berpisah?
Manager Bella, Rita memberi keterangan pada saat dihubungi awak media pada Kamis (2/3/2017).
"Masak sih (putus)? Saya malah enggak tahu," ucap Rita.
Menurut Rita, hilangnya foto lamaran Bella bukan berarti prosesi lamaran yang diselenggarakan 29 Januari 2017 lalu itu kandas.
"Terus kalau dihapus (fotonya), jadi bahan omongan gitu ya? Jadi seperti ada macam-macam, ya? Ya, positif saja lah mikirnya," tambah Rita lalu tertawa.
Sepengetahuan Rita, memang tidak ada masalah di dalam hubungan Laudya Cynthia Bella dan Afif Kalla.
Hanya saja, kesibukan keduanya tak memungkinkan untuk saling berkomunikasi intensif.
"Karena Bella kan kerja kan, dia (Afif Kalla) juga sibuk sama usahanya dia. Jadi yaa.... (jarang ketemu)," tandas Rita.
Semula, Bella berpacaran dengan Chicco Jerikho.
Sejak itu, Bella menutup kehidupan pribadinya dari publik.
Enam bulan sebelum lamaran, publik sudah mencium kedekatan Bella dengan Afifuddin Kalla atau Afif.
Saat acara lamaran, Jusuf Kalla, paman Afif, hadir.
Bella mengenakan busana berwarna pink.
BACA JUGA 5 Gaya Hijab Laudya Cynthia Bella, Mana yang Kamu Sukai?
Afif memakai busana warna putih, dengan jas hitam, kain sarung dan kopiah.
Lantas, mengapa Bella menghapus foto-foto lamaran?
Benarkah sudah putus?
Husain Abdullah, juru bicara Jusuf Kalla, memberikan jawaban yang mengejutkan.
"Dihapusnya foto-foto itu tentu simbolis, ada pesan yang ingin disampaikan," kata Husain Abdullah kepada Grid.ID, Kamis (3/2/2017).
Pesan apakah gerangan? Putus?
"Mereka ingin tenang, jauh dari gosip," tambahnya.
"Mereka siap-siap menuju pelaminan," Husain Abdullah menegaskan.
Ditambahkan, keluarga Afif sudah mencari gedung untuk pesta perkawinan.
Penyelenggara pesta akan diserahkan kepada event organizer.(*)
BACA JUGA
Laudya Cynthia Bella Sibuk Cari Sponsor, Buat Nikah?
Siapa Perempuan Berlesung Pipit yang Duduk di Sebelah Calon Suami Laudya Cynthia Bella?
Terungkap, Identitas Lengkap Wanita di Video Tunangan Laudya Cinthya Bella
Ulang Tahun, Laudya Cynthia Bella Tak Dapat Surprise Dari Pacar?