Laporan wartawan Siti Umaiya.
Grid.ID - Kanker merupakan penyakit yang paling banyak ditakuti orang.
Terutama kaum wanita yang memiliki resiko tinggi.
Wanita juga memiliki jumlah tertinggi pengidap kanker.
Meski kebanyakan pasien pengidap kanker berakhir dengan kematian, namun tak sedikit orang yng berhasil selamat dari penyakit mematikan ini.
Dengan tekat dan keyakinan kuat, mereka berhasil selamat dari sakit kanker yang pernah mereka rasakan.
Dalam mencapai kesembuhan total dari penyakit kanker, wanita ini punya cara tersendiri.
Ternyata caranya mudah diterapkan di kehidupan sehari-hari loh.
Meditasi Ala Titik Puspa
Wanita yang kerap dipanggil eyang ini, memang pernah mengalami kanker rahim stadium-2.
Di tengah frustasi saat proses pengobatan di Singapura, eyang Titiek puspa kembali ke Jakarta.
Setibanya di Jakarta, salah satu anaknya memberitahukan bahwa teman anaknya pernah terkena stroke dan sembuh setelah melakukan meditasi.