Find Us On Social Media :

Kita Tak Pernah Merasakan Ini Jika Tak Ada 5 Wanita Penemu yang Hebat

By Hery Prasetyo, Senin, 13 Maret 2017 | 00:09 WIB

Sebenarnya banyak juga penemuan yang dihasilkan oleh wanita dan manfaatnya masih terasa hingga kini.

Grid.ID - Wanita sebenarnya memiliki kekuatan luar biasa, termasuk dalam inovasi.

Dalam perkembangan teknologi, tak sedikit yang diawali atau ditemukan oleh wanita.

Ada beberapa inovasi manusia yang memengarui kehidupan.

Berikut 5 inovasi wanita yang sangat berguna.

1. Kaca transparan

Dr Katharine Blodgett menciptakan kaca tanpa pantulan.

Jauh sebelum temuan Blodgett ini, semua kaca di dunia memantulkan cahaya, bayangan, dan distorsi.

Hasil penemuan Blodgett memberikan warna baru pada industri film.

Sebab, kaca tanpa patulan karya Boldgett telah membuat gambar pada film menjadi lebih jelas dan tajam.

Selain itu, temuannya ini juga pencetus dari produk-produk kamera pengamanan terutama untuk kebutuhan militer.

2. Kantung kertas

Margaret E. Knight adalah wanita yang menciptakan kantung kertas.