Find Us On Social Media :

Ingin Foto Liburan di Air Terjun Kelihatan Keren dan Dapat Banyak Like di Instagram? Lakukan 5 Tips Memotret Ini

By Kama, Senin, 13 Maret 2017 | 13:09 WIB

Memotret air terjun

Laporan Wartawan Grid.ID, Kama Adritya

Grid.ID – Indonesia memiliki banyak tempat wisata yang indah-indah, baik itu pantai sampai dengan ke pegunungan.

Indonesia juga memiliki banyak obyek wisata air terjun yang indah-indah.

Nah, di akhir bulan Maret ini kan ada long weekend dan term break di sekolah.

Cocok tuh untuk jalan-jalan, apalagi refreshing ke wisata air terjun yang bikin adem dan rileks.

Tapi namanya liburan, pasti kan butuh foto untuk jadi barang bukti kita pergi berlibur, sedangkan memotret air terjun itu susah-susah gampang.

Untuk itu maka Grid.ID memberikan tips untuk memotret air terjun yang hasilnya akan bikin Instagram kamu banyak dapat like.

1. Pilih dan gunakan peralatan yang tepat.

Selain kamera, tentunya kamu harus memilih dan menggunakan perangkat pendukung lain untuk hasil foto terbaik.

Beberapa perangkat pendukung yang sangat diperlukan di antaranya tripod, lensa, filter ND, pelindung (casing) tahan air, serta lap khusus kamera.

2. Lakukan shooting dengan cahaya merata. 

Bila melakukan shooting langsung di bawah cahaya matahari, maka akan timbul sedikit kesulitan.

Namun dengan menggunakan filter ND, maka kesulitan ini akan sedikit teratasi.

Cara terbaik untuk menghasilkan gambar sempurna, yakni melakukan shooting saat cahaya matahari menyebar dengan sempurna, biasanya di pagi hari kira-kira 3 jam setelah matahari terbit.

3. Pilih Shutter Speed. 

Pilih dan gunakan shutter speed yang lebih pendek/cepat.

Dengan menggunakan opsi shutter speed yang lebih cepat, kamu dapat menangkap tekstur yang ada di dalam air.

Dengan memilih shutter speed yang tercepat maka detail air akan semakin terlihat, namun ini semua kembali pada seleramu.

Lakukan shooting dengan beberapa shutter speed, lalu pilih yang terbaik.

4. Pilih Komposisi Gambar dengan Tepat. 

Menentukan komposisi yang tepat dalam mengambil gambar merupakan hal yang cukup sulit.

Namun ini kembali lagi pada selera dan gaya memotretmu.

Jangan hanya terpaku untuk fokus pada air terjun, manfaatkan juga pola sungai, bebatuan, serta dedaunan yang ada di sekitar obyek foto untuk hasil maksimal.

Komposisi yang seimbang akan menghasilkan foto yang sempurna.

5. Berpikir “Out of The Box”. 

Cobalah keluar dari pendekatan yang banyak digunakan oleh fotografer lain dalam mengambil gambar air terjun.

Kamu bisa bereksperimen dengan menggunakan panjang fokus yang berbeda, komposisi, atau bahkan mengambil fokus bebatuan tanpa mengesampingkan obyek utama air terjun.

Biarkan kreativitas dan imajinasimu yang menuntun dalam pengambilan gambar.