Find Us On Social Media :

WOW! Siapa Sangka Kalau Pasta Gigi Bisa Cek Kamu Hamil atau Nggak

By Kama, Rabu, 15 Maret 2017 | 15:01 WIB

Cek kehamilan

Grid.ID - Kehamilan adalah satu anugerah paling indah untuk kamu para wanita.

Mengetahui bahwa kamu hamil, pasti akan membuat orang sekelilingmu juga ikut senang.

Seperti biasa, tanda hamil yang paling sering dialami adalah mual-mual di pagi hari.

BACA JUGA: (Cegah Hamil Tanpa Alat Kontrasepsi, Bisa....???)

Kalau kamu merasa mual terus menerus tiap hari, segera ambil alat tes kehamilan.

Tapi jika kamu tidak ada waktu untuk membeli testpack, coba deh kamu ambil pasta gigi.

Lho kok pasta gigi bisa kasih tahu cara kamu hamil?

Seperti yang Grid.ID  kutip dari Tribunstyle dari MenmomHealth, kamu hanya tinggal ambil wadah, untuk menampun urine mu.

Tidak perlu banyak-banyak, seperlunya saja.

Lalu masukkan pasta gigi yang berwarna putih, karena pasta gigi berwarna putih akan tampak lebih jelas reaksinya.

Tunggu beberapa menit, lalu lihat hasilnya!

Jika pasta gigi berubah menjadi warna biru, selamat! Kamu hamil.

Tapi jika pasta gigi tidak berubah warna, tandanya kamu tidak hamil.

Walau memang belum ada penelitian yang jelas dari cara ini, tapi tidak ada salahnya dong kamu coba?

Agak sulit menafsirkan hasil warna kebiruan yang muncul, entah itu biru langit atau biru tua dan biru-biru lainnya.

Tapi jika kamu mencobanya sebanyak 2-3 kali, pasti akan mudah dilihat perbedaannya.

Untuk lebih memastikan kamu hamil atau tidak, tetap dianjurkan untuk pergi ke dokter kandungan.

Selamat mencoba ladies!