Find Us On Social Media :

Perbedaan Perempuan dan Laki-laki Saat Mengelola Stres

By Rich, Jumat, 24 Maret 2017 | 02:30 WIB

Stress dapat dialami oleh pria dan perempuan

Grid.ID - Setiap orang baik pria maupun perempuan pasti pernah merasakan stress dan berada dibawah tekanan.

Stress dapat dialami oleh pria dan perempuan, dan dari berbagai lapisan umur dan kategori sosial.

Hanya saja tingkat ketahanan dan reaksi yang muncul dalam menghadapi stress berbeda-beda antara satu individu dengan individu lain.

Perempuan dan pria memiliki reaksi yang berbeda dalam menghadapi stress fisik maupun mental.

(Baca Juga: Ini Manfaat Buah dan Sayuran Ungu Untuk Kesehatan, Makin Gelap Warnanya Makin Ampuh Khasiatnya)

Terlepas dari sumber-sumber stress dan gejala fisik dan emosional dari stress, pada dasarnya perempuan dan pria mengelola stress dengan cara yang berbeda, seperti di lansir dari nova.id.

Menurut Dr. Endang Mariani Rahayu, M.Si., pengamat psikologi sosial dan budaya, perempuan memang cenderung lebih mudah stress dibandingkan dengan pria.

"Meskipun perempuan lebih mudah stress dibanding pria, namun perempuan akan mengelola stress lebih baik daripada pria,” jelasnya.

Secara umum, baik perempuan maupun pria akan cenderung memilih berbagai kegiatan seperti membaca, mendengarkan musik, dan menonton televisi untuk mengelola stress mereka atas perilaku sehat.

(Baca Juga: Hidup Hingga 256 Tahun, Pria Asal Cina Li Ching Yuen Ungkap Rahasia Sehat Panjang Umurnya)

Seperti yang dijelaskan oleh Dr. Endang, perempuan dan pria akan memiliki cara atau aktivitas untuk melepaskan stress masing-masing.

Misalnya, sebanyak 57 persen perempuan dan 34 persen pria memilih membaca untuk mengurangi stress.

Kemudian, sebanyak 54 persen perempuan memilih menghabiskan waktu bersama teman dan keluarga dan pria hanya 39 persen.

Lalu, hanya 39 persen perempuan dibanding 43 persen pria yang membutuhkan lebih banyak uang ketika sedang stress.

Dr. Endang yang juga seorang peneliti dari Fakultas Psikologi Universitas Indonesia ini menambahkan, perempuan lebih banyak mendapatkan bantuan dengan mengerjakan pekerjaan-pekerjaan rumah tangga, dan akan memungkinkan mereka untuk meningkatkan kemauan mereka, dibanding dengan pria. (*)

(Baca Juga: 6 Atlet Berhijab yang Tetap Cantik, Kuat dan Sehat. Alhamdulillah ya!)