Grid.ID - Penyiar radio yang juga pernah bermain dalam sejumlah film, Arie Dagienkz baru-baru ini membagikan pengalamannya saat berkunjung ke restoran ternama yang baru buka di Jakarta bernama Hooters.
Hooters adalah restoran dari Amerika yang terkenal akan dua hal: sayap ayam-nya dan para pelayannya yang cantik plus seksi.
Nah, pada Jumat lalu (24/03/2017), Hooters resmi dibuka di Kemang, Jakarta Selatan.
Karena sempat bikin heboh dan menuai pro dan kontra, Arie Dagienkz penasaran dan mau mencoba untuk mengunjungi restoran tersebut.
BACA JUGA (Hooters Resmi Dibuka, Begini Penampilan Pelayan dari Restoran Kontroversial Ini)
Ia juga memesan hidangan dan minuman.
Yang mencengangkan, harga yang dipatok untuk nasi putih di restoran tersebut ternyata sangat fantastis.
Jika biasanya nasi putih mungkin murah dan terjangkau, di Hooters Jakarta ini dihargai Rp 145 ribu satu porsi.
Begini curhatan Arie Dagienkz yang ia bagikan di Twitter pada hari Senin dini hari (27/3/2017).
"Buat yg makan di hooters Jakarta. Jangan lupa double check billnya. Look at the price of the rice, (lihat harga nasinya)" tulis Arie.
Postingan Arie inipun jadi viral dan mendapat berbagai tanggapan dari pengikutnya di Twitter.
"Ada services charges ??? Ini grepe2 bre ??,"
"Itu mungkin nasi organik, dan padinya pake pijit nanemnya,"
"Positive thinking mungkin pake beras Jepang om hahahha,"
"Dihitung per biji nasi mungkin kak,"
Setelah diselidiki lebih lanjut, ternyata Arie Dagienk dapet kesalahan input harga tuh!
Waduh, mana udah viral, kan jadi promo gratisan tuh! (*)