Find Us On Social Media :

Mata Kamu Suka Perih dan Berair Saat Lama Menatap Layar Gadget? Coba Lakukan Ini

By Ridho Nugroho , Selasa, 28 Maret 2017 | 20:32 WIB

Atur waktu dan jarak menatap layar ponsel Misal setiap 20 menit sekali berhenti.

Grid.ID - Seringnya mata menatap ke layar pc atau ponsel memang dapat menyebabkan kerusakan kesehatan mata kamu.

Terlalu lama terkena cahaya yang muncul dari ponsel kamu, dapat menyebabkan kamu terserang migran.

Jika mata kamu selalu melihat pada layar ponsel, kamu juga harus mengetahui cara agar kesehatan mata kamu tetap terjaga.

Jangan sampai mata kamu rusak akibat seringnya melihat cahaya ponsel, ya.

Berikut cara agar mata tidak mengalami masalah akibat terlalu sering menatap layar ponsel, seperti yang dikutip Grid.ID dari Intisari-Online.

BACA DEH (Wah Ngeri, Main Ponsel Terus Menerus Saat Gelap, Bisa Bikin Mata Buta)

1. Mengatur filter pada posisi terendah atau disesuaikan dengan keadaan cahaya disekitar. Jika keadaan cahaya sudah terang, kurangi brightness.

2. Memasang alat pelindung, saat ini sudah ada beberapa aplikasi pelindung yang bisa digunakan di ponsel, seperti Eye Care dan Eye Protector.

Jika diaktifkan,layar akan berubah menjadi warna kuning dan mengatur intensitas dari blue light.

BACA JUGA (Jangan Anggap Sepele 5 Penyebab Mata Bengkak Tanpa Menangis, Nomor 4 Ngeri Juga Ternyata!)

3. Atur waktu dan jarak menatap layar ponsel Misal setiap 20 menit sekali berhenti dan beristirahat sekitar 5 menit.

Lalu atur jarak menatap layar, contohnya, 30 sampai 40 cm dari depan mata dan 10 sampai 20 cm di bawah mata.

4. Jangan lupa mengedipkan mata, manusia berkedip sebanyak delapan kali. Ini bisa membuat mata tidak kering dan tidak berair.

Hal tersebut dapat kamu ikuti, pastikan kamu telah mengurangi brightness pada layar ponsel kamu! (*)