Find Us On Social Media :

Lagi Fakir Kuota? Pakai 5 Aplikasi Ini Bisa Bantu Kamu Internetan Lebih Tenang

By Way, Kamis, 30 Maret 2017 | 02:27 WIB

Opera Max

Grid.ID- Kuota paket data menjadi masalah klasik pengguna smartphone.

Nggak enak kan kalau sampai kamu dijulukin fakir data lantaran cuma nyalain akses internet kalau ada wifi?

Atau pernah merasa baru mengisi paket data namun kuota hape sudah habis? 

Jika iya, maka kamu nggak sendirian.

Nah, ada cara untuk mengatasinya, khususnya untuk pengguna Android.

BACA JUGA (Mau Terjemahkan Tanpa Koneksi Internet? Bisa, Pakai 5 Langkah Google Translate Ini)

Dilansir dari makeuseof.com, inilah lima aplikasi Android yang bisa bantu kamu menghemat penggunaan paket data.

1. Opera Max

Opera Max adalah aplikasi VPN yang menggunakan kompresi untuk mengurangi penggunaan data sebanyak 50%.

Setiap kali salah satu aplikasi kamu terhubung ke internet, koneksi berjalan melalui server Opera.

Mereka akan mengkompres data sebelum itu di download ke hape kamu.

Kamu bisa menggunakan paket data dan Wi-Fi.