Find Us On Social Media :

Malam Hari Paling Asyik Nongkrong di Dalam Peti Kemas, Inilah 3 Lokasi Pilihannya!

By Alfa Pratama, Senin, 3 April 2017 | 03:58 WIB

Tempat favorit kaum milineal salah satunya adalah lokasinya memilki spot untuk berfoto sehingga bisa diupload di media sosial

Grid.ID - Di tangan orang kreatif, barang apapun bisa diubah fungsinya menjadi lebih keren.

Seperti contohnya merombah peti kemas sebagai tempat usaha sehingga tampilan unik kotak ternyata disukai dan memberikan daya tarik tersendiri bagi orang yang melihatnya.

Saking menariknya, orang yang tadinya hanya lewat jadi mampir untuk sekadar duduk samping mencicipi makanan.

Inilah 3 tempat makan yang menarik dari sisi desainnya yang bisa kamu sambangi bersama pasangan atau teman kamu.

1. South Box :  Live Music dan Nobar

Terletak di Jalan Prapanca, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, lokasi ini menjadi tempat favorit berkumpulnya anak muda Jakarta.

Tumpukan peti kemas yang menyerupai bangunan bertingkat dua ini terlihat mencolok di sisi jalan yang selalu ramai oleh lalu lalang kendaraan bermotor itu.

Di sekeliling kotak kontainer beraneka warna, terdapat area semi outdoor yang cukup luas bagi pelanggan untuk menikmati suasana dan kuliner lezat.

Tempat yang dibuka pertengahan 2015 ini menyediakan makanan dan minuman dengan harga beragam namun masih ramah di kantong.

Sore hari menjadi waktu yang tepat untuk mendatangi South Box, terutama ketika akhir pekan.

Pasalnya, di sana kerap disuguhkan berbagai acara seru seperti live music hingga nobar alias nonton bareng pertandingan sepak bola.

Selain menikmati beragam sajian hiburan, pelanggan juga bisa mencicipi beragam kedai kuliner yang disajikan di sana.

Salah satu kedai yang patut dicoba adalah The Halal Bro’s yang menyajikan makanan ala Timur Tengah yang sudah disesuaikan dengan lidah lokal Indonesia.

Menurut Andre Kuswoyo (31), koki The Halal Bro’s, makanan yang lahir dari dapurnya ini memiliki gaya penyajian yang sebelumnya sudah terkenal di Amerika Serikat.

Hampir semua jenis makanan menjadi favorit pelanggan, terutama Chicken and Lamb Over Rice yang setiap porsinya berisi nasi basmati gurih nan harum ditambah selada segar, roti pita, tomat cherry, dan saus rahasia istimewa.

"Sore dan akhir pekan baru ramai, apalagi kalau ada nobar pertandingan sepak bola,” jelasnya Andre.

Menu lainnya yang bisa menjadi pilihan di antaranya Bakmi RN, The Halal Bro’s, dan Warteg Gaspoll.

Jika ingin datang ke tempat ini dan enggan repot mencari tempat parkir, South Box memberi layanan valet parking dengan tarif Rp15.000 pada hari biasa dan Rp 20.000 di akhir minggu.

2. Food Container: Ditemani Permainan Congklak

Ketika berkendara dari arah Terminal Lebak Bulus menuju Cinere dengan mudah kita dapat menemukan beragam lokasi kuliner.

Satu yang menarik perhatian adalah keberadaan barisan kontainer yang ada di sisi kiri jalan raya, nama tempatnya Food Container.

Terdiri dari dua area yakni smoking dan non smoking, walau terbuat dari peti kemas, suasana didalamnya terasa nyaman dan sejuk berkat hadirnya beberapa pendingin udara.

Suguhan beragam kreasi makanan pun menggugah selera seperti aneka olahan dari daging ayam suwir, cendol, pasta, steak, beragam olahan daging bebek, kebuli, dan serba olahan lele.

Di siang yang panas, seporsi cendol durian atau Durmil’o dari The Cendol’o terasa pas mendampingi Suwir Ayam Combrang dari Suwar Suwir yang dipesan menjadi pengganjal perut.

Harga yang diberikan keduanya masih terhitung wajar.

Aneka cendol The Cendol’o yang berkisar dari Rp 20 ribu hingga Rp 25 ribu  juga Suwar Suwir yang memiliki rentang harga dari Rp 30 ribu sampai Rp 40 ribu.

Jangan lupa untuk menanyakan program promo yang sedang berlaku saat kamu berkunjung ke tempat ini.

“Kadang kami memberi promo dengan harga hemat untuk paduan makanan dan minuman tertentu. Misalnya yang pernah kami buat adalah satu roti bakar dengan es teh manis yang dijual dengan harga Rp 20 ribu. Harga normal roti bakar Rp 18 ribu dan es teh manis Rp 8 ribu,” tukas Rizky Syahputra (22), Captain Floor Food Container dikutip Grid.ID dari Nova.id

Menurut Rizky, selain menghadirkan lantunan musik easy listening dan live music pada saat tertentu, pihaknya juga menambah kenyamanan pelanggan dengan menyediakan beragam permainan seperti UNO, congklak, dan catur.

“Pelanggan bisa meminjam dan menggunakannya selama berada di tempat ini tapi tidak boleh dibawa pulang.  Kalau mau pinjam silakan hubungi pelayan kami yang sudah terlatih dan sangat friendly,” ungkapnya.

Buka sejak pukul 10.00 WIB sampai 22.00 WIB pada hari kerja dan 10.00 WIB hingga 24.00 WIB di akhir pekan.

3. Ropangi : Pilih Aneka Topping

Sore hari berkendara di jalan arteri Permata Hijau, Jakarta Selatan, seringkali memang butuh stamina tersendiri.

Pasalnya rute ini dikenal sebagai rute yang kerap dilanda kemacetan panjang.

Nah, tak ada salahnya kamu beristirahat sejenak dan mungkin tempat yang satu ini cocok dijadikan referensi.

Berada di sisi sebelah kiri jalan tak jauh dari The Bellezza Shopping Arcade, tempat makan yang terbuat dari peti kemas berwarna kuning ini mudah ditemukan.

Ropangi menawarkan makanan berat dan ringan dengan harga mulai Rp 12 ribu sampai Rp 24 ribu.

Selain nasi goreng, mie goreng instan dengan olahan bumbu Tom Yam asal Thailand serta roti bakar meises cokelat, pisang, dan keju susu juga menjadi favorit pelanggan di tempat ini.

Dengan harga mulai Rp 4 ribu sampai Rp 6 ribu, pelanggan juga dapat menambahkan isian atau topping makanan yang dipesan, misalnya dengan menambah jumlah keju, telur, abon atau cokelat ke dalam makanan dan minuman pesanan.

Di lokasi yang sama, ada beberapa tempat makan lain seperti Kulinarian, Ilvero Gelateria, dan PSY Steamboat Yakiniku yang juga bangunannya menggunakan peti kemas sebagai bangunannya.

Semuanya menawarkan pengalaman kuliner yang seru dan unik dengan beragam makanan unggulan.

Kulinarian, yang terletak di bagian depan, terlihat unik dan sungguh mengundang perhatian dengan penataan ruang yang minimalis namun terlihat segar.

Tempat makan ini menghadirkan beragam masakan mulai dari steak, pasta, salad, hingga nasi goreng.

Di bagian atasnya terdapat Ilvero Gelateria yang menghadirkan berbagai rasa gelato dan sorbet buatan sendiri.

Beralih ke bagian belakang, dapat ditemui Pattaya Steamboat Yakiniku (PSY) yang menyediakan makanan ala Thailand dan Jepang.

Bagaimana, Anda tertarik menikmati sensasi berkuliner didalam peti kemas?

Desainnya yang unik juga bikin foto selfie Anda jadi menarik, lho! (*)