Find Us On Social Media :

Resep - Bolu Pandan, Camilan Ringan Yang Bikin Ketagihan

By Way, Selasa, 4 April 2017 | 01:10 WIB

bolu pandan

Grid.ID - Bingung mau buat camilan sekaligus sarapan untuk esok pagi?

Kamu bisa kreasikan keahlianmu membuat bolu pandan dengan resep sederhana.

Mudah bikinnya, namun bisa buat kamu ketagihan.

(BACA JUGA : Resep: Martabak Tahu Kuning, Mudah Bikinnya Maknyus Rasanya )

Bahan:

- 6 butir telur

- 165 gram gula pasir

- 145 gram tepung terigu protein sedang

- 15 gram maizena

(BACA JUGA : Resep - Puding Roti Tawar, Bikin Sarapan Kamu Nggak Bored )

- 100 gram santan instan

- 1/2 sendok teh garam

- 25 ml air daun suji dari 20 lembar daun suji dan 2 lembar daun pandan

- 2 tetes pewarna hijau

(BACA JUGA :Resep: Legitnya Cake Kukus Gula Merah, Bisa Untuk Sarapan Maupun Camilan )

Cara Membuat :   1. Kocok telur, gula pasir, dan garam sampai mengembang.

Tambahkan tepung terigu dan maizena sambil diayak dan diaduk rata.

2. Tuang campuran santan, air daun suji, dan pewarna sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan.

(BACA JUGA : Resep: Enak Banget, Pastel Panggang untuk yang Lagi Diet )

3. Tuang di loyang tulban polos yang dioles margarin dan dialas kertas roti.

4. Oven dengan api bawah suhu 190 derajat Celsius 35 menit sampai matang.

Selamat mencoba. (*)