Material kasur ini menggunakan busa yang sudah mengalami proses kimiawi, yang dinamakan poliuretan.
Kasur mengikuti berat badan dan bertahan dengan posisi itu selama berada di atasnya dan bentuknya bisa kembali seperti semula.
3. Kasur Pegas (Springbed)
Kasur ini terdiri dari banyak pegas (per) dan lapisan busa, makin banyak jumlah pegasnya, makin bagus kualitas kasur.
Springbed yang umum dipasarkan terdiri dari 140 pegas per meter persegi, bahan pengempuknya memakai busa, lateks, atau campuran keduanya.
Pegas akan menopang tubuh sampai titik tertentu dan kemudian memberi daya lontar kembali, mengikuti kontur tubuh agar tidur lebih nyaman.
Jadi jenis kasur yang mana yang akan kamu pilih? (*)